8 Fakta Unik Tentang Cicak yang Perlu Anda Ketahui
8 Fakta Unik Tentang Cicak yang Perlu Anda Ketahui
Amongguru.com. Cicak merupakan hewan reptil yang sering dijumpai berada di dinding rumah kita. Binatang ini biasanya akan aktif pada malam hari untuk mencari mangsa, yaitu serangga.
Cicak memiliki kemampuan dalam merayap pada dinding atau pohon. Tubuh cicak memiliki panjang sekitar 10 cm, lebih banyak berwarna abu-abu dan ada juga yang berwarna coklat kehitaman.
Beberapa jenis cicak yang sering Anda temui ternyata dapat dikelompokkan menjadi tiga jenis, sebagai berikut.
1. Cicak tembok (Cosymbotus platyurus)
Cecak tembok kerap ditemui di tembok-tembok rumah dan sela-sela atap. Cecak ini bertubuh pipih lebar, berekor lebar dengan jumbai-jumbai halus di tepinya.
Apabila diamati di tangan, maka dari sisi bawah akan terlihat adanya lipatan kulit agak lebar di sisi perut dan di belakang kaki.
2. Cicak kayu (Hemidactylus frenatus)
Cicak kayu memiliki tubuh yang lebih kurus dibandingkan cicak tembok. Ekornya bulat, dengan enam deret tonjolan kulit serupa duri, yang memanjang dari pangkal ke ujung ekor.
Cicak kayu lebih menyukai tinggal di pohon-pohon di halaman rumah, atau di bagian rumah yang berkayu seperti di atap.
Terkadang didapati bersama cicak tembok di dinding luar rumah dekat lampu, namun umumnya kalah bersaing dalam memperoleh makanan.
3. Cicak gula (Gehyra mutilata)
Cicak gula bertubuh lebih kecil, dengan kepala membulat dan warna kulit transparan serupa daging.
Cicak ini kerap ditemui di sekitar dapur, kamar mandi dan lemari makan, mencari butir-butir nasi atau gula yang menjadi kesukaannya. Sering pula ditemukan tenggelam pada gelas kopi kita.
Selain terbagi dalam beberapa jenis, ternyata cicak juga memiliki beberapa fakta unik yang jarang diketahui.
Berikut ini 8 fakta unik tentang cicak yang perlu Anda ketahui.
1. Cicak merupakan reptil yang bisa berenang
Selain sangat pandai dalam hal merayap, karena didukung kakinya yang memiliki cairan lengket, ternyata cicak juga memiliki selaput di kaki yang membuat cicak bisa berenang.
Kemampuan cicak dalam berenang ini jarang diketahui karena sebagai besar hidup cicak berada di daratan.
2. Cicak akan semakin melemah apabila terlalu lama disentuh
Cicak termasuk hewan yang tidak bisa disentuh tangan manusia dalam jangka waktu yang lama.
Apabila hal tersebut terjadi, maka tubuh cicak akan melemah. Kondisi ini terkait degan penurunan kinerja organ vital cicak.
3. Cicak tidak ada yang memiliki warna putih
Warna cicak cenderung ke arah warna coklat, akan tetapi rata-rata memiliki warna abu-abu, hitam dan coklat (atau transparan).
Apabila Anda pernah melihat cicak yang berwarna putih, mala hal tersebut terjadi terjadi karena hasil pantulan dari sinar matahari.
4. Cicak memutuskan ekornya untuk mengelabui musuh
Fakta tentang kemampuan cicak dalam memutuskan ekor (autotomi) sudah banyak yang mengetahui, karena hal tersebut merupakan bentuk adaptasi yang dilakukan cicak. Tetapi tahukah Anda mengapa cicak bisa tetap hidup ketika ekornya putus?
Cicak memiliki Modulla Spinalis, yakni bagian utama saraf pusat cicak memanjang dari kepalanya hingga ke ekornya.
Pada saat ekor cicak putus, bagian Modulla Spinalis tersebut akan mengalami sedikit kerusakan, tapi hal ini tidak sampai mempengaruhi saraf pusat cicak.
Bagian ekor cicak terdapat juga memiliki saraf tidak sadar yang membuat cicak tetap bisa dan mampu bergerak meskipun ekornya telah terlepas dari tubuhnya. Ekor cicak yang putus tersebut akan tumbuh kembali panjang yang lebih pendek dari ekor sebelumnya.
5. Pembentukan ekor cicak kadang kurang sempurna
Kadang kita pernah menjumpai ekor cicak yang ditemukan bercabang. Hal tersebut adalah penyebab dari perilaku autotomi cicak yang mempengaruhi pembentukan sel pada pertumbuhan ekor baru.
6. Fakta tentang Kotoran Cicak
Cicak adalah hewan yang mengolah terlebih dulu makanan yang dimakan sebelum menjadi kotoran. Pengolahan makanan tersebut dapat terjadi sampai lima kali.
Setelah diolah, kotoran tersebut akan mengandung tambahan sisa urine, yaitu amoniak, sehingga membuat kotoran cicak berbentuk padat dan berbau menyengat,
Uniknya, kotoran cicak ini akan dikeluarkan oleh cicak pada saat dalam keadaan bahaya atau merasa ketakutan.
7. Cicak aktif pada malam hari
Cicak lebih banyak melakukan aktivitas di malam hari, sehingga termasuk dalam hewan nokturnal.
Beberapa fakta membuktikan bahwa indera penglihatan cicak tidak berfungsi dengan baik di siang hari, sehingga cicak akan melakukan aktivitas seperti mencari makanan pada malam hari.
8. Cicak sebagai obat asma dan gatal kulit
Cicak dipercaya ampuh untuk membantu penyakit asma atau gangguan paru-paru. Selain itu, cicak juga dapat digunakan sebagai obat gatal pada kulit. Jenis cicak yang sering digunakan untuk obat tersebut adalah cicak tembok dan cicak gula.
Baca juga :
Demikian 8 Fakta Unik Tentang Cicak yang Perlu Anda Ketahui. Semoga bermanfaat.
0 Response to "8 Fakta Unik Tentang Cicak yang Perlu Anda Ketahui"
Post a Comment