Kenali Diabetes Tipe 3 yang Efeknya Menurunkan Fungsi Otak

Kenali Diabetes Tipe 3 yang Efeknya Menurunkan Fungsi Otak

Amongguru.com. Diabetes adalah gangguan metabolisme gula darah (glukosa) yang ditandai dengan ketidakmampuan tubuh untuk memproduksi insulin secara cukup.

Insulin merupakan hormon yang bertugas mengatur kadar gula darah dalam tubuh untuk dijadikan sumber energi bagi sel-sel tubuh maupun sel-sel pada otak.

Ketidakmampuan tubuh memproduksi insulin menyebabkan peningkatan kadar glukosa darah dalam darah atau yang dikenal dengan hiperglikemia yang secara perlahan akan merusak berbagai organ tubuh melalui aliran darah.

Selama ini kita hanya mengenal dua jenis diabetes, yaitu diabetes tipe 1 dan diabetes tipe 2. Akan tetapi penelitian dalam beberapa tahun terakhir menunjukkan adanya kelainan fungsi hormon insulin yang dapat memengaruhi kerja otak. Diabetes dengan kondisi demikian disebut diabetes tipe 3.

Kelainan fungsi hormon insulin akibat diabetes tersebut ternyata dapat memengaruhi fungki kerja otak dan mekanismenya berbeda dengan diabetes tipe 1 dan tipe 2.

Kenali Diabetes Tipe 3 yang Efeknya Menurunkan Fungsi Otak

Diabetes tipe 3 tidak memiliki keterkaitan dengan gula darah, seperti gejala yang dialami penderita diabetes tipe 1 dan tipe 2.

Diabetes tipe 3 disebabkan oleh berkurangnya kadar insulin yang menuju ke otak. Minimnya kadar insulin dalam otak dapat menurunkan kerja dan regenerasi sel otak.

Diabetes tipe 3 ini akan memicu terjadinya penyakit Alzheimer yang ditandai dengan kepikunan.

Pola konsumsi karbohidrat dan glukosa yang tinggi dan juga minimnya konsumsi lemak yang dibutuhkan otak  dapat menjadi pemicu tingginya kadar gula darah dan resistensi hormon insulin. Akibatnya terjadi kerusakan dalam organ tubuh termasuk fungsi regenerasi dari sel otak.

Alzheimer merupakan penyakit yang secara perlahan akan mengurangi jumlah sel otak yang sehat, sehingga berakibat pada penurunan kualitas berpikir dan mengingat.

Penderita Alzheimer pada stadium lanjut dapat kehilangan kemampuan berbicara dan berbahasa, mudah mengalami perubahan suasana hati, dan gangguan perilaku.

Kematian sel otak tersebut menyebabkan otak penderita Alzheimer memiliki masa dan luas yang lebih kecil dibandingkan otak normal. Penyebab kematian sel-sel otak ini karena tidak mendapatkan asupan glukosa yang cukup.

Baca juga :

Demikian ulasan mengenai diabetes tipe 3 yang efeknya menurunkan fungsi otak. Semoga bermanfaat.

 

0 Response to "Kenali Diabetes Tipe 3 yang Efeknya Menurunkan Fungsi Otak"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel