Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP Materi Kepadatan Populasi
Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP Materi Kepadatan Populasi
Amongguru. Berikut ini admin bagikan ringkasan dan latihan soal UN IPA SMP materi Kepadatan Populasi untuk membantu belajar peserta didik kelas IX (sembilan) dalam menghadapi Ujian Nasional IPA.
Ringkasan Materi
Kepadatan penduduk adalah jumlah penduduk yang mendiami suatu wilayah tertentu. Jumlah penduduk dari waktu ke waktu selalu berubah.
Perubahan jumlah penduduk dari waktu ke waktu disebut dinamika penduduk. Dinamika penduduk dipengaruhi oleh beberapa faktor berikut.
A. Kelahiran (Natalitas)
- Bila angka kelahiran kurang dari 20, angka kematian tergolong rendah.
- Bila angka kelahiran antara 20–30, angka kematian tergolong sedang.
- Bila angka kelahiran lebih dari 30, angka kematian tergolong tinggi.
B. Kematian (Mortalitas)
- Apabila angka kelahiran antara 20–30, angka kematian tergolong rendah.
- Apabila angka kelahiran lebih dari 30, angka kematian tergolong sedang.
- Apabila angka kematian lebih dari 18, angka kematian tergolong tinggi.
C. Perpindahan (Migrasi)
- Urbanisasi ialah perpindahan penduduk dari desa ke
- Transmigrasi ialah perpindahan penduduk dari daerah yang padat penduduk ke daerah yang lebih jarang
- Imigrasi ialah masuknya penduduk ke suatu negara untuk
- Emigrasi ialah keluarnya penduduk ke negara lain untuk
- Pertumbuhan penduduk dapat dihitung dengan rumus :
Pertumbuhan Penduduk = (I – m) + ( i – e)
Keterangan:
l = jumlah kelahiran
m = jumlah kematian
i = jumlah imigrasi
e = jumlah emigrasi
- Kepadatan penduduk yang makin bertambah akan membawa dampak negatif bagi lingkungan dan sumber daya alam seperti berikut ini.
- Tingkat pencemaran lingkungan yang makin
- Sumber daya alam yang makin
- Lahan pertanian yang makin
- Kualitas air yang makin
- Berkurangnya kualitas udara
- Daerah resapan air yang makin
- Meningkatnya kebutuhan
- Upaya mengatasi kepadatan penduduk sebagai berikut.
- Peningkatkan pembangunan nasional pada segala bidang.
- Mengendalikan pertumbuhan penduduk dengan menggalakkan program Keluarga Berencana (KB).
- Meningkatkan kualitas kehidupan
- Meningkatkan lapangan
- Meningkatkan produksi pangan melalui panca usaha tani dan diversifikasi
Latihan Soal
1. Soal Pengetahuan dan Pemahaman
Saat ini Seno dan keluarganya tinggal Kota Surabaya. Dua tahun yang lalu Seno dan keluarganya tinggal di Desa Suka Maju. Perpindahan penduduk yang dilakukan oleh Seno dan keluarganya adalah …
A. emigrasi
B. imigrasi
C. transmigrasi
D. urbanisasi
Jawaban : D
Pembahsan :
Perpindahan penduduk yang dilakukan oleh Seno dilakukan dari desa ke kota sehingga perpindahan penduduknya disebut urbanisasi.
- Emigrasi : keluarnya penduduk ke negara lain untuk menetap.
- Imigrasi : masuknya penduduk ke suatu negara untuk
- Transmigrasi : perpindahan penduduk dari daerah yang padat penduduk ke daerah yang lebih jarang
2. Soal Pengetahuan
Penyebab terjadinya ledakan penduduk adalah tingkat …
A. kesehatan masyarakat yang rendah
B. kematian lebih tinggi dari kelahiran
C. pendidikan yang masih rendah
D. kelahiran lebih tinggi dari kematian
Jawaban : D
Pembahasan :
Penyebab terjadinya ledakan penduduk adalah tingkat kelahiran lebih tinggi dari kematian.
3. Soal Aplikasi
Perhatikan grafik perkiraan pertumbuhan penduduk dunia di bawah ini!
Kecenderungan pertumbuhan penduduk seperti pada grafik di atas menyebabkan ketersediaan lahan makin terbatas sehingga mengakibatkan …
A. kurangnya daerah resapan air
B. meningkatnya kebutuhan perumahan
C. menurunnya polusi udara
D. meningkatnya persediaan pangan
Jawaban : A
Pembahasan :
Grafik tersebut menunjukkan pertumbuhan penduduk dari tahun ke tahun. Pertumbuhan penduduk akan berpengaruh pada ketersediaan lahan yang makin terbatas, sehingga akan mengakibatkan kurangnya daerah resapan air karena lahan digunakan untuk permukiman penduduk
4. Soal Aplikasi
Perhatikan grafik pertumbuhan penduduk di suatu daerah berikut!
Apabila kecenderungan jumlah penduduk terus meningkat, kemungkinan dampaknya terhadap kualitas lingkungan di daerah tersebut adalah …
A. menurunnya kualitas air bersih
B. menurunnya kadar CO2 di udara
C. meningkatnya kadar O2 di udara
D. menurunnya tingkat pencemaran air
Jawaban : A
Pembahasan :
Apabila kecenderungan jumlah penduduk terus meningkat, maka kemungkinan dampaknya terhadap kualitas lingkungan di daerah tersebut sebagai berikut.
- Menurunnya kualitas air
- Meningkatnya kadar CO
- Menurunnya kadar O2
- Bertambahnya tingkat pencemaran
5. Soal Penalaran
Hubungan antara kepadatan penduduk terhadap kualitas air dalam suatu wilayah dapat diprediksikan melalui grafik ….
Jawaban : A
Pembahasan :
Hubungan antara kepadatan penduduk terhadap kualitas air adalah makin tinggi jumlah penduduk maka kualitas air makin menurun.
Jika digambarkan dalam sebuah grafik dengan sumbu horizontal mewakili kepadatan penduduk dan sumbu vertikal mewakili kualitas air, grafik yang tepat adalah grafik A.
6. Soal Penalaran
Jika suatu daerah pertambahan penduduknya sangat pesat, kemungkinan negatif yang akan terjadi adalah …
A. kesejahteraan meningkat karena jumlah penduduk terus bertambah
B. daya dukung alam lebih baik karena banyak penduduk
C. terjadi kerusakan lingkungan yang sangat parah
D. tersedia tenaga kerja yang berpendidikan tinggi
Jawaban : C
Pembahasan :
Pertambahan penduduknya sangat pesat, akan membawa kemungkinan negatif pada lingkungan berupa kerusakan yang sangat parah, seperti minimnya lahan pertanian, kurangnya udara bersih, kualitas air bersih yang makin menurun.
Baca juga artikel terkait berikut.
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP Materi Sistem Peredaran Darah
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Gejala Alam
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Tata Surya
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Optik
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Listrik Statis
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Listrik Dinamis
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Bunyi
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP Materi Sifat dan Karakteristik Zat
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Kemagnetan
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP Materi Elektromagnet dan Trafo
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Bioteknologi
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP Materi Pewarisan Sifat
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP Materi Kelangsungan Hidup Organisme
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Fotosintesis
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Jaringan Tumbuhan
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Sistem Reproduksi
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Sistem Ekskresi
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Sistem Pernapasan
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP Materi Sistem Peredaran Darah
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Sistem Pencernaan
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Sistem Gerak
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP Materi Pencemaran Lingkungan
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Ekosistem
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP Materi Organisasi Kehidupan
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP Materi Makhluk Hidup
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Gejala Alam
Demikian ringkasan dan latihan soal UN IPA SMP materi Kepadatan Populasi. Semoga bermanfaat.
0 Response to "Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP Materi Kepadatan Populasi"
Post a Comment