Latihan Soal IPA Fisika Materi Energi dan Daya Listrik Tingkat SMP/MTs

Latihan Soal IPA Fisika Materi Energi dan Daya Listrik Tingkat SMP/MTs

Amongguru.com.  Secara umum, energi diartikan sebagai kemampuan untuk melakukan suatu usaha. Energi listrik merupakan suatu bentuk energi yang berasal dari sumber arus listrik.

Besarnya energi listrik yang yang diberikan sebuah sumber tegangan untuk memindahkan muatan yang memiliki hambatan R, secara matematis dapat dirumuskan dengan persamaan sebagai berikut.

W = Q x V

Keterangan:
  • W : Energi (Joule)
  • Q : Besar muatan yang dipindahkan (Coulomb)
  • V : Beda potensial listrik (Volt)

Karena Q = I x t, maka persamaan di atas dapat juga ditulis :

W = V x I x t

Keterangan :

  • W : Energi (Joule)
  • Q : Besar muatan yang dipindahkan (Coulomb)
  • V : Beda potensial listrik (Volt)
  • I : Arus listrik dari sumber (Ampere)
  • t : waktu (Sekon)

Jika diterapkan hukum ohm pada sebuah rangkaian listrik dimana :

V = I x R

Maka rumus energi listrik dapat dikembangkan lagi menjadi :

W = V x I x t

W = I x R x I x t

W = Ix R x t

Keterangan :
  • W : Energi (Joule)
  • V : Beda potensial listrik (Volt)
  • I : Arus listrik dari sumber (Ampere)
  • t : Waktu (Sekon)
  • R : hambatan (Ohm)

Daya merupakan energi yang diperlukan untuk melakukan suatu usaha. Daya listrik menyatakan banyaknya energi listrik yang terpakai setiap satuan waktu.

Penggunaan energi listrik bergantung pada daya listrik berbagai peralatan listrik yang digunakan.

Latihan Soal IPA Fisika Materi Energi dan Daya Listrik Tingkat SMP Latihan Soal IPA Fisika Materi Energi dan Daya Listrik Tingkat SMP/MTs

Apabila digunakan bersamaan, maka peralatan listrik yang berdaya besar membutuhkan energi listrik yang besar pula, dibandingkan dengan peralatan sejenis yang berdaya kecil.

Secara matematis, daya listrik dapat dinyatakan sebagai berikut.

P = W x t

atau

P = V x I x 

Keterangan :

  • P : Daya listrik (Watt)
  • W : Energi (Joule)
  • V : Beda potensial listrik (Volt)
  • t : Waktu (Sekon)
  • R : Hambatan  (Ohm)

Untuk penggunaan sehari-hari, biasanya daya diukur dalam satuan kilowatt (kW), dan waktu diukut dalam satuan jam (hour, disingkat h). Jika satuan-satuan tersebut digunakan, maka energi listrik akan bersatuan kilowatt hour (kWh).

Di dalam membantu peserta didik memperdalam penguasaan materi energi dan daya listrik, berikut ini Latihan Soal IPA Fisika Materi Energi dan Daya Listrik Tingkat SMP/MTs. Latihan soal berjumlah 15 butir, berbentuk pilihan ganda dengan empat alternatif jawaban.

Soal nomor 1

Berikut ini yang termasuk contoh alat yang bekerjanya berdasarkan perubahan energi listrik menjadi energi gerak adalah ….

A. lampu

B. televisi

C. kipas angin

D> seterika

Soal nomor 2

Alat yang digunakan untuk mengukur energi listrik dalam rumah adalah ….

A. kWh meter

B. amperemeter

C. voltmeter

D. termometer

Soal nomor 3

Daya listrik diukur dalam satuan ….

A. Ohm

B. Watt

C. Ampere jam

D. Volt

Soal nomor 4

Energi listrik diukur dalam satuan ….

A. Volt

B. Ampere meter

C. kilowatt

D. kilowatt jam

Soal nomor 5

Alat berikut ini yang mengubah energi listrik menjadi energi panas adalah ….

A. seterika listrik dan kipas angin

B. seterika listrik dan oven listrik

C. kipas angin dan televisi

D. oven listrik dan mesin cuci

Soal nomor 6

Salah satu faktor yang memengaruhi daya listrik adalah ….

A. waktu

B. kuat arus

C. energi

D. hambatan

Soal nomor 7

Sebuah lampu dengan hambatan 5 ohm dinyalakan selama 15 detik. Jika arus yang mengalir pada lampu sebesar 5 Ampere, maka besar energi yang telah dipakai lampu tersebut adalah ….

A. 29 Joule

B. 75 Joule

C. 225 Joule

D. 675 Joule

Soal nomor 8

Seterika listrik dinyalakan selama 0,5 jam dan dipasang pada tegangan 220 V dengan kuat arus 2 A. Besar energi listrik yang diperlukan adalah ….

A. 110 kJ

B.  220 kJ

C. 440 kJ

D. 792 kJ

Soal nomor 9

Laju dilakukannya usaha disebut ….

A. daya

B> kecepatan

C. jarak

D. energi

Soal nomor 10

Besarnya energi listrik dapat ditentukan dengan persamaan berikut, kecuali ….

A. W = V x I x t

B. W = P x t

C. W = V x I

D. W = I2 x R x t

Soal nomor 11

Keluarga Pak Mahfud memiliki 4 buah kipas listrik, masing-masing berdaya 50 W. Kipas-kipas tersebut digunakan selama 10 jam tiap hari. Besarnya energi listrik yang digunakan untuk keempat kipas tersebut selama satu bulan adalah ….

A. 60 kWh

B. 80 kWh

C. 120 kWh

D. 200 kWh

Soal nomor 12

Sebuah peralatan listrik dipasang pada tegangan listrik sebesar 12 volt dan arus yang mengalir adalah sebesar 750 mA. Besarnya energi listrik yang dibutuhkan dalam jangka waktu 1 menit adalah ….

A. 450 J

B> 540 J

D. 600 J

D. 650 J

Soal nomor 13

Jika energi yang diperlukan untuk memindahkan muatan listrik 4 Coulomb dari titik A ke titik B adalah 20 Joule, maka perbedaan potensial antara titik A dan B sebesar ….

A. 3 V

B. 5 V

C. 8 V

D. 10 V

Soal nomor 14

Berapa besar hambatan total pada sebuah lampu yang bertuliskan 120 V dan 60 W adalah ….

A. 220 Ohm

B. 240 Ohm

C. 250 Ohm

D. 300 Ohm

Soal nomor 15

Sebuah lampu pijar tertulis 220 V/100 W. Jika lampu tersebut digunakan selam 10 jam dalam sehari, maka biaya listrik yang harus dibayarkan jika 1 kWh = Rp 1000,- dalam 1 bulan  (30 hari) adalah ….

A. Rp. 10.000,-

B. Rp. 20.000,-

C. Rp. 30.000,-

D. Rp. 40.000,-

Baca juga :

Demikian latihan soal IPA fisika materi Energi dan Daya Listrik tingkat SMP/MTs. Terima kasih sudah berkunjung dan semoga bermanfaat.

0 Response to "Latihan Soal IPA Fisika Materi Energi dan Daya Listrik Tingkat SMP/MTs"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel