Hati-hati, Asam Urat Tinggi Bisa Memicu Resiko Serangan Jantung
Hati-hati, Asam Urat Tinggi Bisa Memicu Resiko Serangan Jantung
Amongguru.com. Asam urat (gout) adalah penyakit yang menyerang persendian akibat penumpukan purin, sehingga timbul peradangan pada sendi.
Purin sebenarnya salah satu zat yang diperlukan oleh tubuh. Zat purin merupakan senyawa yang ditemukan dihampir seluruh makanan yang kita dikonsumsi, misalnya buah-buahan sayuran, ikan, dan berbagai sumber karbohidrat.
Zat purin secara alami akan dikeluarkan tubuh melalui proses penyaringan dalam ginjal dan selanjutnya dikeluarkan melalui urine.
Akan tetapi jika zat purin ini jumlahnya berlebihan di dalam tubuh, maka ginjal tidak akan mampu menyaringnya dengan baik.
Akibatnya, akan terjadi penumpukan purin di bagian tulang dan sendi. Zat purin yang tinggi ditandai dengan rasa nyeri yang luar biasa pada persendian tertentu. Inilah yang dinamakan dengan penyakit asam urat.
Tingginya asam urat dapat dipicu oleh beberapa faktor, misalnya makanan yang dikonsumsi setiap saat, kelebihan berat badan, tekanan darah tinggi dan juga kadar kolesterol melebihi normal.
Terjadinya asam urat yang tinggi pada umumnya dapat dilihat melalui gejala-gejala berikut.
- Rasa sakit pada beberapa bagian persendian, khususnya sendi tangan, kaki, dan ruas-ruas jari karena pengkristalan zat purin. Rasa sakit ini akan sangat terasa ketika sendi-sendi pada bagian tersebut digerakkan.
- Persendian terasa kaku dan mengeras, sehingga sulit digerakkan. Tingginya purin menyebabkan penumpukan pada bagian sendi tertentu, sehingga akan menghalangi gerak dari sendi tersebut.
- Pembengkakan sendi yang ditandai dengan memerahnya kulit di sekitar area sendi. Hal ini terjadi karena adanya radang pada sendi akibat penumpukan purin sehingga menghambat aliran darah.
- Rasa nyeri ketika ditekan pada bagian sendi yang terkena asam urat, sehingga dapat mengganggu kinerja organ tubuh yang lainnya.
Hati-hati, Asam Urat Tinggi Bisa Memicu Resiko Serangan Jantung
Di dalam sebuah penelitian pada tahun 2013 lalu, penyakit asam urat ini ternyata bisa meningkatkan risiko terkena serangan jantung hingga dua kali lipat. Hal ini disebabkan oleh tingginya kadar purin di dalam tubuh.
Gejala awal yang ditimbulkan akibat asam urat tahap awal diantaranya adalah rasa nyeri dan linu pada persendian yang disertai bengkak dan panas.
Pembengkakan ini khususnya pada sendi tangan, kaki, dan ruas-ruas jari. Rasa sakit akan sangat terasa ketika sendi-sendi pada bagian tersebut digerakkan.
Pada gejala yang lebih parah, asam urat yang tinggi bisa menimbulkan pembengkakan sendi yang ditandai dengan memerahnya kulit di sekitar area sendi.
Hal ini terjadi karena adanya radang pada sendi akibat penumpukan purin, sehingga menghambat aliran darah.
Semakin banyak kadar purin di dalam tubuh, akan semakin banyak pula kandungan yang mengendap pada pembuluh darah.
Jika pembuluh darah menjadi semakin sempit, maka aliran darah bisa tersumbat dan akhirnya memicu serangan jantung.
Terdapat banyak faktor penyebab tinggiya kadar purin dalam tubuh, tetapi kondisi tersebut akhir-akhir ini lebih banyak dipicu oleh pola makan yang tidak sehat.
Kristal purin dapat dengan cepat terbentuk jika Anda sering mengonsumsi jeroan, daging, dan ikan laut.
Pada saat Anda mengonsumsi makanan-makanan tersebut dan Anda tidak mengimbanginya dengan makan buah serta sayur, maka purin akan cepat menumpuk pada pembuluh darah yang beresiko memicu terjadinya serangan jantung yang mematikan.
Sayur dan buah tak hanya sekadar mengandung vitamin, mineral, air, dan serat saja, tetapi keduanya juga merupakan karbohidrat kompleks yang dibutuhkan tubuh.
Kurangnya mengonsumsi buah dan sayur akan berdampak pada terbentuknya kristal asam urat.
Ada baiknya Anda mulai menerapkan pola makan yang sehat dengan menyeimbangkan kebutuhan makanan untuk menghindari terjadinya resiko serangan jantung akibat penumpukan purin pada pembuluh darah.
Baca juga :
- Awas Rasa Nyeri Sendi Bisa Jadi Gejala Asam Urat Tinggi
- Asam Urat Akan Sembuh Dengan Rutin Konsumsi 7 Daun Tanaman Berikut
- Wajib Baca! Inilah Daftar Makanan Pemicu Tingginya Kadar Asam Urat Anda
- Manfaat Buah Sirsak untuk mengobati Asam Urat dan Kolesterol.
Perbanyak air putih atau jus sebagai upaya untuk memenuhi asupan cairan tubuh dengan cara yang sehat.
Lakukan juga olahraga teratur untuk membantu membantu mencegah penimbunan lemak dan kristal purin.
0 Response to "Hati-hati, Asam Urat Tinggi Bisa Memicu Resiko Serangan Jantung"
Post a Comment