Format Surat Keterangan Garis Keturunan Papua Pendaftaran CPNS 2018

Format Surat Keterangan Garis Keturunan Papua Pendaftaran CPNS 2018

Amongguru.com. Salah satu formasi khusus dalam rekrutmen CPNS 2018 adalah Formasi Putra/Putri Papua dan Papua Barat.

Sebagai formasi khusus, maka ada persyaratan tertentu yang harus diikuti oleh pelamar dari Papua dan Papua Barat berdasarkan ketentuan pantia penyelenggara CPNS 2018.

Putra/Putri Papua dan Papua Barat adalah pelamar dari keturunan Papua/Papua Barat berdasarkan garis keturunan orang tua (bapak atau ibu) asli Papua.

Pembuktian garis keturuan tersebut adalah dengan menunjukkan akta kelahiran atau surat keterangan lahir yang bersangkutan dan diperkuat dengan surat keterangan dari Kepala Desa atau Kepala Suku.

Jabatan dan kualifikasi pendidikan untuk penetapan formasi khusus Putra/Putri Papua dan Papua Barat disyaratkan agar pada penetapan formasi tersebut ditetapkan pula untuk penetapan formasi umum dengan jabatan dan kualifikasi pendidikan yang sama.

DI dalam membantu pelamar Putra/Putri Papua dan Papua Barat, berikut admin bagikan Format Surat Keterangan Garis Keturunan Papua Pendaftaran CPNS 2018.

SURAT KETERANGAN

Nomor : ………..

Yang bertanda tangan di bawah ini Kepala Kelurahan/Kepala Desa/Kepala Suku ……..…………, Kecamatan/Distrik…………………Kabupaten……………………menerangkan dengan sesungguhnya bahwa

Nama (Pemohon) : …………………………………………………

Tempat, tanggal lahir : …………………………………………………

NIK : …………………………………………………

Alamat sesuai KTP : …………………………………………………

adalah benar yang bersangkutan memiliki garis keturunan Asli Papua/Papua Barat dari:

Nama (Ayah/Ibu) : …………………………………………………

Tempat, tanggal lahir : …………………………………………………

NIK : …………………………………………………

Alamat sesuai KTP : …………………………………………………

Pekerjaan : …………………………………………………

Demikian surat ini dibuat supaya digunakan sebagaimana mestinya.

…..……, ……………….. 2018

Pemohon                                                                             Kepala Kelurahan/Kepala Desa/Kepala Suku

 

_________________                                                                   ________________________

Format Surat Keterangan Garis Keturunan Papua pendaftaran CPNS 2018 dapat Anda dalam versi doc. dapat Anda unduh di sini.

Baca juga :

Demikian yang dapat Admin bagikan mengenai Format Surat Keterangan Garis Keturunan Papua Pendaftaran CPNS 2018. Semoga bermanfaat.

0 Response to "Format Surat Keterangan Garis Keturunan Papua Pendaftaran CPNS 2018"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel