Soal IPA Kemagnetan dan Pemanfaatannya Kelas 9 SMP/MTs Kurikulum 2013
Soal IPA Kemagnetan dan Pemanfaatannya Kelas 9 SMP/MTs Kurikulum 2013
Amongguru.com. Magnet adalah suatu benda yang dapat menarik benda-benda yang terbuat dari besi, baja, serta logam-logam tertentu. Magnet pertama kali ditemukan di Magnesia (Asia Kecil, Yunani) dalam bentuk batuan.
Berdasarkan sifat kemagnetannya, benda dikelompokkan menjadi tiga, yaitu feromagnetik, paramagnetik, dan diamagnetik.
Feromagnetik adalah benda-benda yang dapat ditarik dengan kuat oleh magnet, misalnya besi, baja, nikel, dan kobalt.
Paramagnetik adalah benda-benda yang ditarik lemah oleh magnet, misalnya platina dan alumunium. Sedangkan diamagnetik adalah benda-benda yang tidak ditarik oleh magnet, misalnya seng dan bismut.
Magnet memiliki dua kutub magnet, yaitu kutub Utara dan kutub Selatan. Kutub-kutub magnet berlainan jenis akan tarik-menarik dan kutub-kutub magnet yang sejenis tolak-menolak.
Berdasarkan asalnya magnet ada dua macam, yaitu magnet alam (dari alam) dan magnet buatan. Membuat magnet dapat dilakukan dengan tiga cara, yaitu digosokkan magnet utama, didekatkan magnet utama (induksi), dan dialiri arus listrik (elektromagnetik).
Lobster duri, bakteri, merpati, elang, salmon, dan penyu laut memanfaatkan prinsip medan magnet bumi untuk navigasi, menghindari predator, dan mencari mangsa. Gaya magnet ditimbulkan oleh gerakan muatan listrik (elektron) pada benda.
Kompetensi Dasar yang harus dikuasai peserta didik pada materi Kemagnetan dan Pemanfaatannya adalah sebagai berikut.
3.6 Menerapkan konsep kemagnetan, induksi elektromagnetik, dan pemanfaatan medan magnet dalam kehidupan sehari-hari termasuk pergerakan/navigasi hewan untuk mencari makanan dan migrasi.
4.6 Membuat karya sederhana yang memanfaatkan prinsip elektromagnet dan/atau induksi elektromagnetik.
Materi pokok Kemagnetan dan Pemanfaatannya sebagai berikut.
1. Pemanfaatan medan magnet pada migrasi hewan
- Migrasi burung
- Migrasi salmon
- Migrasi penyu
- Migrasi lobster duri
- Magnet dalam tubuh bakteri
2. Teori dasar kemagnetan
- Konsep gaya magnet
- Teori kemagnetan bumi
- Induksi magnet dan gaya Lorentz
- Penerapan gaya Lorentz pada motor listrik
- Induksi elektromagnetik
- MRI
- Kereta maglev
- Pembangkit listrik tenaga nuklir
Berikut admin bagikan Soal IPA Kemagnetan dan Pemanfaatannya Kelas 9 SMP/MTs Kurikulum 2013. Soal berbentuk pilihan ganda berjumlah 20 butir soal dengan dilengkapi kunci jawabannya.
Soal nomor 1
Benda yang ditarik lemah oleh magnet disebut ….
A. paramagnetik
B. diamagnetik
C. neomagnetik
D. feromanetik
Kunci jawaban : A
Soal nomor 2
Contoh dari benda diamagnetik adalah ….
A. nikel
B. seng
C. alumunium
D. besi
Kunci jawaban : B
Soal nomor 3
Pernyataan yang benar tentang sifat-sifat kutub magnet adalah ….
A. kutub senama magnet akan tarik menarik
B. kutub senama magnet akan tolak menolak
C. kutub tidak senama akan tolak menolak
D. kutub selatan magnet dapat menarik semua logam
Kunci jawaban : B
Soal nomor 4
Berikut ini adalah cara-cara yang dapat dilakukan untuk membuat magnet, kecuali ….
A. didekatkan magnet utama
B. dialiri arus listrik
Cc. digosokkan magnet utama
D. dialiri arus bolak balik
Kunci jawaban : D
Soal nomor 5
Bagian dari magnet yang mempunyai gaya tarik terbesar adalah ….
A. tengah magnet
B. semua bagian
C. kutub magnet
D. kutub utara magnet
Kunci jawaban : C
Soal nomor 6
Sifat kemagnetan suatu logam dapat dihilangkan dengan cara berikut, kecuali ….
A. dipanaskan
B. didinginkan
C. dijatuhkan
D. dialiri arus bolak balik
Kunci jawaban : B
Soal nomor 7
Membuat magnet dengan cara elektromagnetik dapat dilakukan dengan cara ….
a. melilitkan kawat menghantar pada besi atau baja
b. mengalirkan arus AC melalui solenoide berinti logam
c. mengalirkan arus DC melalui kumparan berinti besi
d. mengalirkan arus searah melalui batang besi
Soal nomor 8
Perhatikan gambar berikut!
Gambar di atas menunjukkan tiga buah magnet batang. Jika C kutub selatan, B dengan C tolak menolak, serta D dengan E tarikmenarik, sehingga jenis kutub magnet pada A dan F adalah ….
A. A kutub selatan, F kutub selatan
B. A kutub utara, F kutub selatan
C. A kutub selatan, F kutub utara
D. A kutub utara, F kutub utara
Kunci jawaban :
Soal nomor 9
Dua buah paku menempel akibat induksi magnet dari kutub utara sebuah magnet
batang seperti gambar berikut.
Posisi pengkutuban yang benar pada paku ditunjukkan oleh diagram bernomor ….
A.I
B. II
C. III
D. IV
Kunci jawaban : C
Soal nomor 10
Hal di bawah ini yang menunjukkan peristiwa terjadinya induksi magnet adalah ….
A. hilangnya sifat magnet dalam medan listrik
B. besi menjadi magnet di dalam medan magnet
C. berubahnya kutub magnet dalam medan listrik
D. berkurangnya daya magnet dalam medan magnet
Soal nomor 11
Sebuah jarum kompas yang diletakkan disekitar medan magnet akan mengalami penyimpangan
arah. Dari diagram gambar berikut ini, yang menunjukkan kedudukan jarum kompas yang benar adalah ….
Kunci jawaban : D
Soal nomor 12
Perhatikan ilustrasi berikut!
(1) U==S–><–S==U
(2) U==S<—->S==U
(3) U==S–><–U==S
(4) S==U–><–U==S
Sifat magnet yang benar adalah ….
A. (2) dan (3)
B. (2) dan (4)
C. (1) dan (2)
D. (1) dan (4)
Kunci jawaban : A
Soal nomor 13
Orang yang menyatakan pertama kali bahwa bumi merupakan sebuah magnet adalah ….
A. Michael Faraday
B. Yohannes Keppler
C. Wiliiam Gelbert
D. Blaise Pascal
Kunci jawaban : C
Soal nomor 14
Kutub magnet batang dalam keadaan bebas selalu menunjuk ke arah utara dan selatan bumi karena ….
A. letak kutub magnet bumi berada di kutub utara bumi
B. letak kutub utara bumi berada di sekitar kutub utara bumi
C. letak kutub bumi berada di kutub magnet bumi
D. letak kutub selatan magnet bumi berada di sekitar kutub utara bumi
Kunci jawaban : D
Soal nomor 15
Berikut ini adalah hewan yang memanfaatkan medan magnet untuk melakukan migrasi, kecuali ….
A. salmon
B. penyu
C. lobster duri
D. beruang
Kunci jawaban : D
Soal nomor 16
Hewan yang menggunakan partikel magnetik pada tubuhnya untuk menciptakan peta navigasi dengan memanfaatkan medan magnet bumi adalah ….
A. burung
B. beruang
C. salmon
D. penyu
Kunci jawaban : A
Soal nomor 17
Pengertian dari sudut deklinasi adalah ….
A. sudut yang dibentuk antara jarum kompas dengan kutub utara selatan bumi
B. sudut yang dibentuk jarum kompas dengan bidang horizontal bumi
C. sudut yang dibentuk jarum kompas dengan bidang kemiringan bumi
D. sudut yang dibentuk jarum kompas dengan kutub utara magnet bumi
Kunci jawaban : A
Soal nomor 18
Arah garis gaya magnet bumi adalah ….
A. dari kutub selatan bumi berakhir di kutub utara bumi
B. dari kutub utara bumi berakhir di kutub selatan bumi
C. dari kutub selatan magnet bumi berakhir di kutub utara bumi
D. dari kutub selatan magnet bumi berakhir di kutub utara magnet bumi
Kunci jawaban : B
Soal nomor 19
Peralatan berikut yang menggunakan sifat induksi elektromagnetik adalah ….
A. dinamo sepeda
B. kipas angin
C. solder listrik
D. televisi
Kunci jawaban : A
Soal nomor 20
Perhatikan gambar berikut!
Sebuah batang besi berada di dekat inti besi yang dililit kawat berarus listrik. Ketika sakelar ditutup, pengkutuban pada ujung-ujung inti besi dan batang besi adalah ….
A. Q merupakan kutub selatan dan Y kutub utara
B. P merupakan kutub utara dan X kutub utara
C. P merupakan kutub selatan dan X kutub selatan
D. P merupakan kutub utara dan X kutub selatan
Kunci jawaban : C
Baca juga :
- Rangkuman Materi Kemagnetan : Medan Magnet pada Kumparan dan Arus Listrik.
- Rangkuman Materi Kemagnetan : Medan Magnet dan Elektromagnetik.
- Migrasi Hewan dan Bakteri yang Memanfaatkan Medan Magnet Bumi.
0 Response to "Soal IPA Kemagnetan dan Pemanfaatannya Kelas 9 SMP/MTs Kurikulum 2013"
Post a Comment