Materi IPA Kelas 9 SMP Kurikulum 2013 Reproduksi Aseksual Pada Hewan
Materi IPA Kelas 9 SMP Kurikulum 2013 Reproduksi Aseksual Pada Hewan
Amongguru.com. Berikut ini adalah ulasan mengenai materi IPA Kelas 9 SMP Kurikulum 2013 Reproduksi Aseksual Pada Hewan.
Materi pokok Sistem Reproduksi Tumbuhan dan Hewan terbagi ke dalam beberapa submateri berikut.
1. Reproduksi pada Tumbuhan
- Reproduksi Tumbuhan Angiospermae
- Reproduksi Tumbuhan Gymnospermae
- Reproduksi Tumbuhan Paku
- Reproduksi Tumbuhan Lumut
- Teknologi Reproduksi pada Tumbuhan
2. Reproduksi Pada Hewan
- Reproduksi Aseksual Pada Hewan
- Reproduksi Seksual Pada Hewan
- Siklus Hidup Hewan
- Teknologi Reproduksi pada Hewan
3. Kelangsungan Hidup Hewan dan Tumbuhan
- Adaptasi
- Seleksi Alam
Berikut ini uraian materi Sistem Reproduksi Tumbuhan dan Hewan pada submateri Reproduksi Aseksual Pada Hewan.
Reproduksi Aseksual Pada Hewan
Beberapa hewan dapat melakukan reproduksi aseksual seperti halnya tumbuhan. Beberapa hewan dapat melakukan reproduksi aseksual seperti halnya tumbuhan, yaitu dengan menggunakan bagian tubuhnya.
Berikut ini beberapa reproduksi hewan secara aseksual.
1. Membentuk Tunas
Reproduksi aseksual dengan cara membentuk tunas untuk menghasilkan keturunan. Contoh hewan yang melakukan reproduksi dengan cara ini antara lain Hydra sp., Porifera, dan Coelenterata.
2. Fragmentasi
Planaria merupakan salah satu contoh hewan yang melakukan fragmentasi. Reproduksi dengan cara ini terjadi melalui dua tahap.
Tahap pertama adalah fragmentasi, yaitu pematahan atau pemotongan tubuh induk menjadi dua bagian atau lebih.
Selanjutnya terjadi tahap regenerasi, yaitu setiap potongan tubuh induk tersebut membentuk bagian tubuh lain yang tidak ada pada bagian tersebut.
Pada akhirnya, setiap potongan tubuh tersebut akan membentuk individu baru dengan bagian tubuh yang lengkap seperti induknya.
3. Partenogenesis
Partenogenesis secara alami dapat terjadi pada hewan seperti lebah, semut, tawon, kutu daun, dan kutu air.
Pada hewan tertentu, misalnya lebah, ovum yang dibuahi akan tumbuh dan berkembang menjadi lebah betina, sedangkan yang tidak dibuahi akan tumbuh menjadi lebah jantan.
Lebah betina bersifat steril dan memiliki tugas sebagai pekerja dalam kawanan lebah. Lebah jantan bersifat fertil.
Lebah jantan mampu menghasilkan sel kelamin yang digunakan untuk membuahi sel telur yang dihasilkan oleh lebah ratu.
Lebah ratu adalah lebah yang menghasilkan telur-telur yang menjadi lebah betina dan lebah jantan.
Selain lebah, kutu daun dan kutu air juga dapat bereproduksi dengan cara partenogenesis. Kutu daun betina dan kutu air betina dapat terus menerus bertelur.
Telur yang dihasilkan akan berkembang dan menetas menjadi kutu betina tanpa didahului proses fertilisasi.
Meski demikian fertilisasi tetap diperlukan untuk menghasilkan individu baru setelah beberapa generasi kutu mengalami partenogenesis.
Baca juga :
- Materi IPA Kelas 9 SMP Kurikulum 2013 Reproduksi Tumbuhan Angiospermae.
- Materi IPA Kelas 9 SMP Kurikulum 2013 Reproduksi Tumbuhan Gymnospermae.
- Materi IPA Kelas 9 SMP Kurikulum 2013 Sistem Reproduksi Manusia.
- Ringkasan dan Latihan Soal UN IPA SMP MTs Materi Sistem Reproduksi.
Demikian ulasan materi IPA Kelas 9 SMP Kurikulum 2013 Reproduksi Aseksual Pada Hewan. Semoga bermanfaat.
0 Response to "Materi IPA Kelas 9 SMP Kurikulum 2013 Reproduksi Aseksual Pada Hewan"
Post a Comment